Popularitas Shiba Inu Menurun Drastis, Saat Ini yang Terendah dalam 90 Hari Menurut Data CoinMarketCap

- 12 Januari 2022, 22:30 WIB
Popularitas Shiba Inu menurun drastis, saat ini yang terendah dalam 90 hari menurut data CoinMarketCap.
Popularitas Shiba Inu menurun drastis, saat ini yang terendah dalam 90 hari menurut data CoinMarketCap. /https://unsplash.com/@quantitatives

KEDUTODAY.COM - Token meme telah mundur dari reli yang memecahkan rekor baru-baru ini. Shiba Inu tidak terkecuali.

Shiba Inu yang berhasil melewati Bitcoin pada tahun 2021 untuk menjadi aset crypto yang paling banyak dilihat di CoinMarketCap, mengalami penurunan yang menyakitkan karena popularitasnya berkurang.

Menurut data dari Google Trends, jumlah pencarian Shiba Inu Coin telah menurun tajam selama beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Shiba Inu Harus Waspada dengan Ancaman Kehadiran Token Meme Baru NEXT SHIB yang Telah Go Public Sekarang Ini

Minat untuk kata kunci Shiba Inu mencapai puncaknya pada Oktober 2021 lalu, saat harga aset crypto ini naik ke titik ATH sepanjang masa.

Biasanya, Google Trends menunjukkan minat ritel untuk aset tertentu. Lonjakan sering kali bertepatan dengan peristiwa penting dalam perkembangannya dan sebaliknya.

Dikutip KeduToday.com dari CryptoPotato, sebelumnya Shiba Inu melampaui dua aset crypto terbesar di dunia, Bitcoin dan Ethereum.

Baca Juga: Simak Aset Cryptocurrency Terbaik Minggu ini, Shiba Inu tak Masuk Dalam Daftar

Shiba Inu muncul sebagai aset digital yang paling banyak dilihat di agregator data crypto CoinMarketCap tahun lalu.

Halaman:

Editor: Dedi Risky

Sumber: cryptopotato


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x