Ini Dia! 6 Kekuatan dan 5 Kelemahan yang Dimiliki oleh Si ENTP

2 Agustus 2022, 21:31 WIB
Ini Dia! 6 Kekuatan dan 5 Kelemahan yang Dimiliki oleh Si ENTP /Instagram/@curlie.png

KEDUTODAY.COM – Setiap kepribadian dalam tes MBTI memiliki kekuatan dan kelemahannya masing-masing, begitu juga dengan tipe kepribadian ENTP.

Berikut kekuatan dan kelemahan yang dimiliki oleh tipe kepribadian ENTP yang mendapat julukan ‘Sang Pendebat’.

Kekuatan orang yang memiliki tipe kepribadian ENTP, yakni:

Baca Juga: Bagaimana ENTP dalam Dunia Percintaan? Ini Dia Pasangan yang Cocok untuk si ENTP

1. Berpengetahuan

Tipe ENTP jarang melewatkan peluang untuk belajar sesuatu yang baru terutama  konsep yang abstrak.

Informasi tak selalu masuk perencanaan khusus untuk belajar tapi karena mereka menemukan hal yang menarik bagi mereka saja.

2. Pemikir cepat

Si ENTP memiliki pikiran yang sangat fleksibel dan mereka mampu berpindah dari ide satu ke ide lainnya.

3. Orisinil

Orang yang memiliki tipe kepribadian ENTP  mampu untuk berpikir jauh dari sistem yang ada serta membuat ide dengan pengetahuan dan kreativitas yang mereka miliki.

Baca Juga: Hati-Hati, Konsumsi Makanan Pemicu Kolesterol Jahat Bisa Menyebabkan Penyakit Jantung

4. Excellent Brainstormers

ENTP sangat senang menganalisis sebuah masalah dari setiap sudut untuk menemukan solusi yang terbaik.

Menggombinasikan pengetahuan dan orisinalitas, menolak pilihan yang tidak akan bekerja membuat tipe ENTP tidak tergantikan dalam sesi brainstorming.

5. Karismatik

Orang dengan kepribadian ENTP memiliki cara tersendiri dalam berbicara dan menggugah  orang lain.

Mereka percaya diri, berpikir cepat dan memiliki  kemampuan untuk membuat komunikasi yang dilakukan menarik, charming, dan informatif dalam waktu yang bersamaan.

6. Energik

ENTP merupakan orang yang antusias dan penuh dengan energi.

Mereka bisa bekerja  sepanjang hari dan malam untuk menemukan sebuah solusi.

Baca Juga: Ini Dia Cara untuk Menemukan Love Languages, Dijamin Hubungan Asmara Makin Harmonis

Kelemahan orang yang memiliki tipe kepribadian ENTP antara lain:

1. Sangat argumentatif

Hal yang dinikmati oleh tipe kepribadian ENTP  adalah mendebatkan sesuatu.

Mereka akan menumpahkan energi mereka untuk berdebat dengan orang lain untuk mempertahankan kepercayaan mereka.

2. Kurang sensitif

Sebagai orang yang rasional, tipe ENTP sering  salah dalam menilai perasaan orang lain.

Mereka bisa tidak menyadari tentang perasaan orang saat berdebat dan bisa  menyakiti orang tersebut.

3. Kurang toleran

ENTP termasuk tipe orang yang kurang toleran dengan pendapat orang lain kecuali orang  tersebut dapat meyakinkan ENTP dengan ide  mereka.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Harga Tiket Bioskop City Plaza Jatinegara Hari Ini: Ghost Writer 2, Way Down, Ivanna

Jika tidak, orang ENTP tidak hanya akan menolak ide tersebut namun juga orang yang memunculkan idea tau pendapat tersebut.

4. Kurang fokus

ENTP merupakan orang yang fleksibel, dapat berpindah dari satu ide ke ide lainnya.

Hal tersebut bisa membuat ide awal menjadi tidak terlaksana dengan baik karena mereka tidak fokus untuk menyelesaikannya.

5. Tidak suka hal praktikal

ENTP tertarik pada konsep dan ide, namun saat pelaksanaannya mereka akan mengalami kesulitan.

ENTP akan kehilangan ketertarikan mereka untuk melakukan hal-hal rutin dan detail sebagai perwujudan dari ide mereka.

Jadi itulah kekuatan dan kelemahan yang dimiliki oleh orang dengan tipe kepribadian ENTP.***

Editor: Dedi Risky

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler