Geger Kasus Doping di Tim Gajah Perang, Thailand Terkena Ancaman Diskualifikasi Piala AFF 2020, Ini Faktanya

- 30 Desember 2021, 23:53 WIB
Geger kasus doping di Tim Gajah Perang, Thailand terkena ancaman diskualifikasi Piala AFF 2020, ini faktanya.
Geger kasus doping di Tim Gajah Perang, Thailand terkena ancaman diskualifikasi Piala AFF 2020, ini faktanya. /Instagram.com/pssi

KEDUTODAY.COM - Kabar miring terkait Timnas Thailand didiskualifikasi dari Piala AFF 2020 karena tersandung kasus doping tengah viral saat ini.

Padahal Timnas Gajah Perang baru saja membungkam Indonesia dengan skor telak pada leg pertama final Piala AFF 2020.

Namun setelah keberhasilan Thailand mencukur Indonesia dengan skor 4-0 tersebut, Timnas Thailand justru kabar tak sedap terkait ancaman diskualifikasi.

Berita ini mencuat setelah salah satu pemain Timnas Thailand diduga menggunakan doping dalam ajang Piala AFF 2020.

Baca Juga: Apakah Leg 1 Indonesia vs Thailand Diulang? Cek Kebenaran Soal Kasus Doping Timnas Thailand di Sini

Seperti diketahui, Timnas Thailand dan Timnas Indonesia sama-sama sedang menanggung sanksi atas kasus doping dari Lembaga Anti-Doping Dunia (WADA).

Kedua tim yang sama-sama berlaga di final Piala AFF 2020 terkena sandungan kasus doping sejak Oktober lalu.

Sanksi yang diberikan WADA kepada kedua timnas ini adalah tidak bisa digunakannya bendera negara masing-masing di setiap ajang olahraga internasional.

Maraknya kabar tentang salah satu pemain Thailand yang terlibat dugaan kasus doping di Piala AFF 2020 itu menjadi perbincangan warganet sampai detik ini.

Halaman:

Editor: Dedi Risky

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah