Hasil Thomas Cup 2022: Indonesia Berhasil Taklukan Korea Selatan, Berkat Keperkasaan Syabda Perkasa

- 11 Mei 2022, 21:51 WIB
Hasil Thomas Cup 2022: Indonesia Berhasil Taklukan Korea Selatan, Berkat Keperkasaan Syabda Perkasa
Hasil Thomas Cup 2022: Indonesia Berhasil Taklukan Korea Selatan, Berkat Keperkasaan Syabda Perkasa /Dok./PBSI

 

KEDUTODAY.COM – Akhirnya setelah pertandingan yang menegangkan antara Tim Indonesia melawan Tim Korea Selatan, Syabda Perkasa berhasil membawa Indonesia menjadi juara Grup A di Thomas Cup 2022 dengan skor 3-2.

Pertandingan Tim Indonesia melawan Tim Korea Selatan dalam laga Thomas Cup 2022 digelar hari ini pada Rabu, 11 Mei 2022.

Pertandingan tersebut merupakan pertandingan yang memperebutkan juara Grup A pada Thomas Cup 2022 yang digelar di Bangkok, Thailand.

Baca Juga: Profil dan Biodata Syabda Perkasa Belawa, Pebulutangkis Muda, Penyambung Harapan Indonesia di Thomas Cup 2022

Tim Thomas Cup Indonesia setelah dua kekalahan berturut-turut pada pertandingan sebelumnya, akhirnya dengan kemenangan dari Fajar/Rian berhasil menyamakan kedudukan 2-2 dan ditambah dengan kemenangan Syabda Perkasa berhasil membawa Tim Thomas Indonesia menjadi juara Grup A Thomas Cup 2022 dengan perolehan skor 3-2.

Syabda Perkasa Belawa, nama yang cukup asing bagi para pecinta bulutangkis tanah air.

Pria kelahiran Jakarta tersebut tampil dengan sangat apik dalam pertandingan perdananya melawan pemain asal Korea Selatan, Lee Yun Gyu.

Baca Juga: Fajar/Rian Menang, Update Hasil Thomas Cup 2022, Indonesia Samakan Kedudukan

Halaman:

Editor: Nisa Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah