Viral! Tak Hanya KPI, Suporter Klub Bola Jerman Beri Dukungan Pada Lesti Kejora dengan Spanduk Raksasa Anti RB

- 1 Oktober 2022, 12:44 WIB
Viral! Tak Hanya KPI, Suporter Klub Bola Jerman Beri Dukungan Pada Lesti Kejora dengan Spanduk Raksasa Anti RB
Viral! Tak Hanya KPI, Suporter Klub Bola Jerman Beri Dukungan Pada Lesti Kejora dengan Spanduk Raksasa Anti RB /Twitter.com/SpielTagIndo

KEDUTODAY.COM - Dugaan kasus KDRT yang dialami Lesti Kejora tampaknya telah mendapat sorotan hingga mancanegara.

Warganet bahkan sontak terkejut dengan kabar dugaan kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar pada istrinya, Lesti Kejora.

Kehidupan pasangan selebriti ini sempat dipuja-puja penggemar bahkan sebelum keduanya melangsungkan pernikahan.

Baca Juga: Kembali Trending, Ini Lirik Lagu Sekali Seumur Hidup yang Dinyanyikan Lesti Kejora: Kau Hadir Bagaikan Mimpi!

Hingga kehidupan rumah tangga antara Rizky Billa dan Lesti Kejora berjalan, penggemar selalu mengelu-elukan keduanya.

Seperti diketahui, rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar diduga terjadi pertengkaran hingga berakhir dengan adanya KDRT.

Bahkan, rumah tangga antara Lesti Kejora dan Rizky Billar dikabarkan bertengkar 2 kali dalam sehari.

Pertengkaran pasangan selebriti ini diduga karena adanya perselingkuhan yang dilakukan Rizky Billar telah terendus Lesti Kejora.

Baca Juga: Nasi Sudah Menjadi Bubur! Kiamat Sudah Karir Rizky Billar Jika Terbukti KDRT ke Lesti Kejora, KPI Siap Hadang

Kabar menghebohkan tersebut mulai mencuat seiring laporan yang dilakukan Lesti Kejora ke pihak kepolisian.

Pihak kepolisian Metro Jaya juga membenarkan peristiwa yang terjadi pada 28 September 2022 tersebut.

"Kejadian berawal dari penyampaian korban terhadap suaminya bahwa dia ketahui adanya perselingkuhan dari terlapor, lalu terjadi pertengkaran. Dan ini (pertengkaran) terjadi dua kali pada hari itu (28 September)," ujar Kombes Zulpan pada Jumat, 30 September 2022. 

Setelah mengetahui Rizky Billar selingkuh, Lesti Kejora minta dirinya dipulangkan ke rumah orang tuanya.

Baca Juga: Rizky Billar Punya Anak Berapa? Siapa Namanya? Ini Profil dan Biodata Suami Lesti Kejora: Umur, Asal, Akun IG

Namun permintaan Lesti Kejora itu justru membuat Rizky Billar murka dan melakukan KDRT padanya saat itu.

"Buat emosi terlapor kemudian melakukan kekerasan fisik di mana kekerasan fisik ini adalah terlapor berusaha mendorong korban, membanting korban ke kasur dan mencekik leher korban sehingga korban (terjatuh) ke lantai," kata Zulpan.

"Rizky melakukan kekerasan dengan berusaha menarik tangan korban ke arah kamar mandi dan membantingnya ke lantai dan dilakukan berulang kembali," jelasnya.

Dalam laporannya tersebut, Lesti Kejora mengungkap mendapatkan kekerasan berulang kali dari Rizky Billar pada hari itu.

Baca Juga: Suami Ayu Dewi Pengusaha Apa? Intip Profil Regi Datau Lengkap Umur, Akun Instagram, dan Hobi

Lesti Kejora juga mengaku menderita luka-luka akibat peristiwa itu dan memutuskan untuk melaporkan Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Selain itu, kejadian itu juga terlihat oleh dua karyawan rumah tangga pasangan selebriti hingga keduanya ditunjuk menjadi saksi.

Polres Metro Jakarta Selatan akan mendalami kasus dugaan KDRT yang dilaporkan Lesti Kejora dan akan segera melakukan pemeriksaan terhadap Rizky Billar.

Adanya kabar dugaan kasus KDRT yang menimpa pasangan ini sontak mengejutkan semua masyarakat.

Baca Juga: Lirik Lagu Rohani Dengan Apa Kan Kubalas: Terima Kasih Tuhan, Kau Slamatkan Hidupku

Bahkan tak jarang kaum emak-emak yang menangisi kejadian yang menimpa Lesti Kejora dan menyesali perbuatan yang dilakukan Rizky Billar.

Tak hanya itu, KPI juga telah memberikan ultimatum bagi para pelaku KDRT tidak bisa muncul dalam siaran tv maupun radio.

Sontak saja, hal ini menjadi ancaman serius bagi karier Rizky Billar jika dia terbukti bersalah telah melakukan KDRT pada istrinya.

Selain itu, di media sosial Twitter juga muncul dukungan pada Lesti Kejora dari suporter klub sepak bola Jerman, Bayern Munchen.

Baca Juga: 6 Clue Ciri-Ciri Mantan Pacar Denise Chariesta, Siapakah Pak R yang Jadikan Denise Cadel Selingkuhan?

Suporter Bayern Munchen terlihat membentangkan spanduk raksasa bertuliskan anti RB yang merujuk pada inisial Rizky Billar.

Dukungan tersebut terlihat melalui unggahan akun Twitter @SpieltagIndo pada 30 September 2022.

Bahkan unggahan tersebut telah mendapatkan likes hingga 12,5 ribu dan Retweet mencapai 3900.

Namun, usut punya usut, rupanya spanduk raksasa itu bukan dukungan pada Lesti Billar.

Bentangan spanduk raksasa bertuliskan F*** RB itu ternyata merupakan bentuk penolakan atas nama klub yang menggunakan merk sebuah produk.

Baca Juga: Lirik Lagu Rohani Kaulah Harapan: Tanpa Tuhan yang di Sampingku, Ku Tak Mampu Sendiri

Tulisan tersebut ditujukan kepada klub RB Leipzig yang diduga menggunakan merk produk untuk namanya.

Tak hanya dari suporter Bayern Munchen, beberapa klub Jerman juga turut membentangkan spanduk bertuliskan hal yang sama.***

Editor: Dedi Risky

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah