8 Pemain Tengah Ini Diramalkan Jadi Pusat Perhatian di Piala Dunia 2022 Qatar, Dari Paul Pogba Hingga Casemiro

11 Maret 2022, 09:43 WIB
Pogba Si Bocah Manja Yang Berhasil Menang Bersama Prancis di Piala Dunia FIFA 2018./ Tangkap Layar Instagram @paulpogba /

KEDUTODAY.COM - Simak 8 pemain tengah yang akan menjadi pusat perhatian di Piala Dunia 2022 Qatar.

Peran midfielder atau yang biasa disebut dengan gelandang begitu penting dalam sebuah pertandingan sepakbola.

Dari skill, visi bermain dan kreativitas mereka; akan terbangun alur permainan dan distribusi bola dari lini belakang menuju ke depan.

Baca Juga: 4 Negara ini Ngantri untuk jadi Tuan Rumah Setelah Piala Dunia 2022 Qatar

Semakin berkembangnya taktik sepakbola modern, semakin dinamis pula tugas para gelandang dari masa ke masa.

Di era modern, kita mengenal banyak maestro lini tengah seperti Lothar Matthäus, Steven Gerrard, Andrea Pirlo hingga duet Xavi dan Iniesta.

Tapi masa keemasan mereka sudah selesai dan berganti dengan generasi baru yang lebih segar.

Baca Juga: 8 Tim Favorit Piala Dunia 2022 di Qatar, Siapa Jagoan Anda?

Deretan gelandang di bawah ini siap menyita perhatian di Piala Dunia 2022 Qatar besok.

  1. Kevin De Bruyne (Belgia)

Banyak kalangan mengakui bahwa De Bruyne adalah gelandang terbaik di dunia hari ini.

Gelandang 30 tahun pernah menyabet gelar Pemain Terbaik versi PFA (Professional Footballers' Association) selama dua tahun berturut-turut.

Catatan tersebut menyamai rekor Thierry Henry dan Cristiano Ronaldo.

Mengawali di KRC Genk dan berpindah ke Chelsea, Werder Bremen, Wolfsburg; De Bruyne memantapkan puncak karirnya di Manchester City.

Banyak gelar individu dan klub, De Bruyne wajib mempersembahkan pencapaian untuk Belgia yang lebih tinggi dari juara ketiga Piala Dunia 2018 kemarin.

Selain De Bruyne, timnas Belgia yang diarsiteki Roberto Martínez punya sederet gelandang berpotensial seperti Jan Vertonghen, Axel Witsel, Alexis Saelemaekers dan Yannick Carrasco.

Baca Juga: 5 Wonderkid di Piala Dunia 2022 Qatar, Deretan Talenta Muda Ini Siap Menjadi Kejutan

  1. Joshua Kimmich (Jerman)

Kimmich berada di usia matang yang menempatkannya ke level tertinggi gelandang kelas dunia saat ini.

Dipinang Bayern München dari RB Leipzig, sejauh ini midfielder 27 tahun tampil membela the Bavarian sebanyak 192 kali dan mencetak 20 gol.

Seorang Pep Guardiola mendeskripsikan Kimmich mempunyai segala hal yang banyak pemain sepakbola butuhkan.

Kecerdasan serta kemampuan yang sama baik ketika bertahan dan menyerang menjadikannya sebagai pemain versatile.

Bersama Marco Reus, Ilkay Gundogan dan Leon Goretzka, Kimmich adalah kunci permainan lini tengah timnas Jerman di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Bikin Hati Meleleh, Ini 8 Pemain Sepak Bola Ganteng yang Bakal Ramaikan Piala Dunia Qatar 2022

  1. Paul Pogba (Prancis)

Pemain bernama lengkap Paul Labile Pogba ini adalah salah satu pemain kunci yang membawa Prancis mengangkat trofi Piala Dunia 2018.

Gaya bermain Pogba cocok untuk mengisi peran sebagai gelendang box-to-box atau deep-lying playmaker.

Di bawah arahan pelatih Didier Deschamps, Pogba ditandemkan dengan Benjamin Pavard, N'Golo Kanté dan Lucas Hernandez.

Bakat pemain Manchester United yang terkenal dengan selebrasi gol the Dab ini pertama kali ditemukan oleh Sir Alex Ferguson.

Baca Juga: Sepanjang Sejarah, Hanya 2 Negara yang Meraih 2 Kali Juara Piala Dunia Berturut-turut, Negara Mana Saja?

  1. Frenkie de Jong (Belanda)

De Jong bergabung dengan Barcelona dari Ajax Amsterdam di awal musim 2019/20.

Kecakapan dalam mengontrol dan mengoper bola adalah spesialisasinya.

Talenta berusia 24 tahun ini adalah tipikal pemain langka, yang bisa mengisi di berbagai posisi atau yang biasa disebut dengan “versatile”.

De Jong bisa ditempatkan sebagai regista, defensive midfielder, central midfielder, holding midfielder, box-to-box midfielder bahkan bek tengah.

Disebut-sebut sebagai titisan dari Andrés Iniesta dan Johan Cruyff di Barca. Bahkan kemampuan bertahannya juga disamakan dengan legenda Jerman Franz Beckenbauer.

Baca Juga: Daftar Kode Negara FIFA untuk Piala Dunia, Kode Indonesia INA, IND, atau SIA?

  1. Rodrigo De Paul (Argentina)

Gelandang serba bisa 27 tahun yang dapat menerjemahkan strategi baik bertahan maupun menyerang.

Penampilan kala membela Udinese di Serie-A membuatnya menjadi starter timnas Argentina di Copa America 2021.

Diperkuat De Paul, La Albiceleste memenangkan trofi Copa America ke-15 dan menyamai rekor Uruguay.

Setelah memenangkan kejuaraan internasional paling bergengsi di Amerika Latin, raksasa Spanyol Atletico Madrid berhasil merekrutnya.

Di bawah arahan Diego Simeone, De Paul bermain agak sedikit ke belakang untuk El Rojiblancos dan terbukti berhasil.

Argentina sudah menanti jasa besarnya untuk disandingkan dengan midfielder top sekelas Ángel Di María, Leandro Paredes dan Giovani Lo Celso di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Simak 4 Piala Dunia dengan Koleksi Kartu Merah Terbanyak, dari Zinedine Zidane hingga David Beckham Merasakan

  1. Luka Modrić (Kroasia)

Di umur yang tidak lagi muda, 36 tahun, perannya belum tergantikan baik di Real Madrid maupun timnas Kroasia.

Karir profesional Modrić dimulai dari 2003 kala bergabung di Dinamo Zagreb kemudian hijrah ke Zrinjski Mostar, Inter Zapresic, Tottenham Hotspur dan akhirnya berlabuh ke Madrid pada 2012 hingga sekarang.

Puncak karirnya ketika membawa Madrid memenangi Liga Champions tiga tahun berturut-turut dan mengantar Kroasia sebagai runner-up Piala Dunia 2018. Modrić diganjar Ballon d’Or serta pemain pria terbaik versi UEFA dan FIFA sekaligus.

Patut ditunggu, apakah Modrić masih mampu bersaing dengan para gelandang muda di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: 6 Negara Ini Sukses jadi Tuan Rumah Sekaligus Meraih Juara, Apakah Ada Keajaiaban di Piala Dunia 2022 Qatar?

  1. Casemiro (Brasil)

Bersama Luka Modrić, Casemiro adalah andalan di sektor tengah Real Madrid. Selain itu, mereka berdua adalah pemain paling senior di daftar ini.

Usia yang menginjak 30 tahun dan perjalanan karirnya yang tidak selalu mulus, membuat pencapaian lima tahun belakangan menjadi sangat berarti.

Didatangkan dari São Paulo, Casemiro sempat dipinjamkan ke FC Porto dan diturunkan ke Real Madrid B.

Kini Casemiro telah berkembang dan menjadi starter line-up Los Blancos dan kapten timnas Brasil.

Seleção membutuhkan servis Casemiro yang bisa berperan menjadi defensive midfielder atau box-to-box role bersama dengan Fabinho, Lucas Paquetá dan Philippe Coutinho di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Apa Keuntungan Bagi Negara Pemenang Piala Dunia, Berapa Hadiah dan Uang untuk Pemain?

  1. Jung Woo-Young (Korea Selatan)

Mungkin bintang Tottenham Hotspur Son Heung-Min lebih familiar dan diingat saat menyebut pemain Korea Selatan. Tapi sayang Son berposisi sebagai striker, bukan pemain tengah.

Jung Woo Young merupakan salah satu pemain senior Korsel yang kenyang bermain di liga-liga Asia di luar Korea. Dan kini dia merumput di Al-Sadd.

Bermain di Liga Qatar bisa jadi sebuah modal Jung beradaptasi dengan cuaca negara tuan rumah yang konon sering dikeluhkan oleh banyak pemain.

Jung berhasil membawa Pasukan Negeri Ginseng merengkuh gelar tempat ketiga Olimpiade 2012 serta juara East Asian Cup 2015 dan 2017.

Itu dia 8 midfielder yang diprediksi akan bersinar di Piala Dunia Qatar 2022. Yang mana jagoan Anda?***

 

Editor: Nisa Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler