Tim Kuda Hitam Piala Dunia Qatar 2022, Ada Senegal dan Denmark

- 6 April 2022, 17:00 WIB
Tim Kuda Hitam Piala Dunia Qatar 2022, Ada Senegal dan Denmark
Tim Kuda Hitam Piala Dunia Qatar 2022, Ada Senegal dan Denmark /instagram @chriseriksen8



KEDUTODAY.COM - Dalam setiap turnamen Piala Dunia, penampilan tim kuda hitam kerap kali memberikan kejutan.

Dengan persaingan yang ketat dalam setiap grup, tim kuda hitam manakah yang mampu memberikan kejutan di Piala Dunia 2022?

Inggris kerap disebut sebagai salah satu negara kuda hitam dalam Piala Dunia. Didukung pemain top dunia, Inggris optimis dapat menang dalam Piala Dunia 2022 Qatar mendatang.

Baca Juga: Masuk Grup Ini Rasanya Bagaikan Neraka, Ini 4 Peringkat Grup Terkuat Setelah Undian Piala Dunia Qatar 2022

Sayangnya, timnas Inggris terkendala dengan adanya gelaran Premier League, beberapa pemain inti terpaksa absen karena harus membela klubnya.
 
Beberapa negara diprediksi menjadi kuda hitam selain Inggris dan harus rela tampil dengan tim terbaik dalam grup masing-masing.
 
Berikut KeduToday.com rangkum tim yang berpotensi menjadi kuda hitam dalam Piala Dunia 2022 Qatar November-Desember 2022.
 
 
Negara Afrika yang masuk Grup A setelah mengalahkan Mesir. Saat ini Senegal menempati ranking FIFA 20 dan menjadi negara pemenang piala Afrika 2021.
 
Penampilan debut Senegal di Piala Dunia 2002 mengejutkan dunia dengan mengalahkan juara bertahan Prancis kala itu.
 
Penampilan kedua tim ini 16 tahun kemudian di Rusia kurang begitu baik setelah terlempar dari babak grup.
 
Senegal menjadi tim dengan formasi terbaik saat ini. Tengok saja tim inti yang terdiri dari Sadio Mane, Idrissa Gueye, Kalidou Koulibaly, Edouard Mendu, dan Cheikhou Kouyate.
 

2. Kanada
 
Kanada merupakan negara dengan rangking FIFA 38 saat ini. Kanada terakhir kali masuk berkiprah di Piala Dunia 1986.
 
Kanada memiliki tim dengan 4 striker terbaik dari kualifikasi CONCACAF. Tampil dengan taktik menyerang, Canada mencetak 50 gol pada babak kualifikasi Piala Dunia saat ini.

3. Denmark
 
Denmark tampil di Piala Dunia dengan menjadi juara dari Grup F zona Eropa. Mereka berada di ranking FIFA 11 saat ini.
 
Dengan menjadi tim Eropa terkuat, Denmark melambungkan harapan untuk menjadi juara Piala Dunia 2022.
 
Setelah melewati laga dramatis pada Euro 2020, Christian Eriksen dengan pengalamannya menjadi simbol harapan bagi tim dan rakyat Denmark.
 
 
Ekuador tampil untuk keempat kalinya di Piala Dunia. Masuknya Ekuador di Piala Dunia 2022 Qatar menjadi momen kembalinya Ekuador setelah Piala dunia 2014.
 
Ekuador tercatat pernah tampil di Piala Dunia pada edisi 2002, 2006, dan 2014.

5. Amerika Serikat
 
Meskipun Amerika sudah tampil dalam Piala Dunia sebanyak 10 kali, namun prestasi terbaik Negeri Paman Sam dalam Piala Dunia adalah tempat ketiga dalam turnamen inagurasi 1930.
 
Dalam turnamen kali ini timnas Amerika didukung pemain muda  seperti Christian Pulisic, Weston Mckennie, Tyler Adams, dan Giovani Reyna.
 
Bagaimana tim Amerika Serikat menembus final Piala Dunia akan sangat bergantung pada kemampuan pelatih Gregg Berhalter dalam membuat kompisisi pemain terbaiknya.
 
Harapan terbaik tim Amerika Serikat, meskipun gagal dalam 2022, maka tim generasi emas mereka menanti pada Piala Dunia 2026 saat menjadi tuan rumah.***

Editor: Dedi Risky


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah