5 Pemain Bintang yang Rela Pindah Negara Demi Bisa Bermain di Piala Dunia

- 10 April 2022, 07:47 WIB
5 Pemain Bintang yang Rela Pindah Negara Demi Bisa Bermain di Piala Dunia
5 Pemain Bintang yang Rela Pindah Negara Demi Bisa Bermain di Piala Dunia /
 
 
KEDUTODAY.COM - Simak informasi mengenai 5 pemain bintang sepak bola yang rela untuk berpindah negara agar bisa bermain di Piala Dunia.
 
Bermain dalam ajang turnamen sekelas Piala Dunia akan selalu menjadi idaman bagi setiap pesepakbola.
 
Namun faktor persaingan di timnas dengan banyak jajaran pemain yang mumpuni membuat beberapa pemain rela pindah negara, demi tampil di Piala Dunia.
 
 
Meski demikian tidak sedikit pesepak bola yang justru tampil memukau dan bahkan menjadi legenda usai pindah kewarganegaraan.
 
Berikut ini lima pemain bintang yang rela berpindah kewarganegaraan agar dapat tampil di Piala Dunia.
 
1. Eusebio
 
Eusebio merupakan pemain timnas Portugal yang berhasil membawa tim tersebut finis di urutan tiga dalam Piala Dunia 1966.
 
Selain itu Eusebio juga menjadi pencetak gol terbanyak timnas Portugal, yakni 9 gol dalam gelaran Piala Dunia tersebut.
 
Meski bermain untuk Portugal, Eusebio sebenarnya lahir dan besar di Mozambik.
 
Eusebio lebih dulu bermain bola di Mozambik sebelum memutuskan pindah ke Lisbon pada usia 18 tahun.
 
 
2. Gonzalo Higuain
 
Gonzalo Higuain dikenal sebagai salah satu bomber tajam yang pernah membela Argentina di Piala Dunia.
 
Namun Higuain merupakan satu dari tiga pemain asing yang tampil untuk Tim Tango.
 
Gonzalo Higuain lahir di Berst, Prancis, karena ayahnya adalah pemain yang mendapatkan naturalisasi oleh negara tersebut.
 
Pada 2007 Higuain menjadi warga negara Argentina dan tampil di Piala Dunia tahun 2010, 2014, dan 2018.
 
 
3. Diego Costa
 
Diego Costa merupaka pemain Brasil yang pindah ke Spanyol.
 
Pemain ini lahir dan besar di Brasil dan bahkan pernah tampil bersama Tim Samba pada laga persahabatan internasional melawan Italia dan Rusia tahun 2013.
 
Selang beberapa bulan, di tahun yang sama, Diego Costa memutuskan pindah membela timnas Spanyol, bahkan tampil di Piala Dunia 2014 dan 2018 dengan mencatatkan 3 gol.
 
Dikutip dari businessinsider, tindakan yang dilakukan Diego Costa sempat menuai kecaman dan kebencian dari masyarakat Brasil yang menyebutnya sebagai pengkhianat.
 
 
4. Ivan Rakitic
 
Ivan Rakitic lahir, besar, dan sempat bermain dan membela timnas Swiss di level junior untuk U17, U19, dan U21.
 
Namun pada tahun 2007, Ivan Rakitic memutuskan untuk mewakili Kroasia di level senior dan tampil di Piala Dunia 2014 dan 2018 dengan torehan 1 gol.
 
Kepindahan Ivan Rakitic dari Swiss ke Kroasia karena orangtuanya merupakan seorang imigran.
 
5. Kevin-Prince Boateng
 
Kevin-Prince Boateng lahir dan besar di Berlin Barat, Jerman.
 
Kevin-Prince Boateng sempat mewakili tim junior Jerman, namun saat hendak bermain di level senior, dia lebih memilih mewakili Ghana.
 
Di Piala Dunia 2010, Kevin-Prince Boateng berhadapan dengan saudaranya Jerome Boateng yang tampil membela Jerman.
 
 
Dalam pertandingan itu Ghana kalah dari Jerman dengan skor tipis 1 0.
 
Itulah daftar lima pemain bintang yang rela pindah negara agar dapat bermain di perhelatan akbar Piala Dunia. Apa ada salah satu pemain favoritmu?***

Editor: Dedi Risky


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah