Mengenal Kevin De Bruyne, Playmaker Kreatif Belgia di Piala Dunia 2022

- 29 April 2022, 07:57 WIB
Mengenal Kevin De Bruyne, Playmaker Kreatif Belgia di Piala Dunia 2022
Mengenal Kevin De Bruyne, Playmaker Kreatif Belgia di Piala Dunia 2022 /Twitter.com/@ManCity
 

 

KEDUTODAY.COM - Kevin De Bruyne, pemain asal Belgia yang diprediksi akan tampil di Piala Dunia 2022, baru-baru ini menjadi buah bibir setelah menciptakan gol tercepat yang tercatat dalam sejarah semifinal Liga Champions.

Gol tersebut tercipta pada detik ke-93 saat Man City menjamu Real Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Etihad pada Rabu, 27 April 2022.

Meskipun sempat mengalami cedera lutut beberapa waktu lalu dan absen pasca Man City vs Liverpool, ketajaman gelandang serang Man City tersebut dibuktikan dengan umpan-umpannya ke pemain depan maupun gol yang diciptakannya.

 Baca Juga: Drawing Piala Dunia 2022 Grup D: Jadwal, Waktu, Stadion dan Peringkat Terbaru di FIFA

Pada leg pertama semifinal Liga Champions tersebut, gol pertama sekaligus pemancing semangat dari Man City diciptakannya melalui tandukan kepala ke gawang Real Madrid yang dijaga penjaga gawang Real Madrid, Thibaut Courtois.

Disusul dengan gol dari Gabriel Jesus pada menit ke-11, Benzema yang membalas pada menit ke-33 dan pinalty pada menit ke-82 masih belum mampu menaklukan Man City dan harus mengakui kekalahan dengan hasil 4-3 di kandang Man City.

 Ada beberapa fakta menarik bahwa penjaga gawang Real Madrid Thibaut Courtois adalah seorang kiper yang berasal dari Belgia, sama dengan negara asal Kevin de Bruyne.

 Baca Juga: Stadion yang Direncanakan Akan Digunakan untuk Turnamen Piala Dunia 2026, Simak Daftarnya Berikut

Selain di dunia sepak bola, Kevin de Bruyne juga merupakan seorang pengusaha bidang fashion.

Halaman:

Editor: Nisa Hidayat

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah