Biodata Karim Ansarifard, Pesepak Bola Timnas Iran yang Digadang-gadang di Piala Dunia 2022

- 26 Oktober 2022, 12:35 WIB
Biodata Karim Ansarifard, Pesepak Bola Timnas Iran yang Digadang-gadang di Piala Dunia 2022
Biodata Karim Ansarifard, Pesepak Bola Timnas Iran yang Digadang-gadang di Piala Dunia 2022 /Tangkap layar Instagram @kariiiiim10

KEDUTODAY.COM - Pada artikel ini terdapat informasi mengenai biodata Karim Ansarifard yang merupakan bagian dari Timnas Iran di Piala Dunia 2022.

Menjelang Piala Dunia 2022, banyak yang mencari biodata para pemain salah satunya biodata Karim Ansarifard.

Inilah informasi mengenai biodata Karim Ansarifard yang dirangkum KeduToday.com dari berbagai sumber.

Berikut ini biodata Karim Ansarifard yang merupakan pemain andalan Timnas Iran di Piala Dunia 2022.

Nama Lengkap:Karim Ansarifard 

Tempat Lahir:Ardabil, Iran

Tanggal Lahir:03 April 1990 

Usia: 32 Tahun

Kebangsaan:Iran

Klub:-

Posisi:Penyerang

No Punggung:-

Tinggi:181 cm

Baca Juga: Profil Karim Ansarifard, Pemain Andalan Timnas Iran di Piala Dunia 2022

Karim Ansarifard lahir pada 3 April 1990 adalah pemain sepak bola Iran yang berposisi sebagai striker untuk klub AEK Athena, dan merupakan anggota dari Iran.

Gaya bermain dan kemampuannya telah menarik perbandingan dengan Ali Daei (pelatih yang membina dia) dan ia telah dinobatkan "pengganti" Daei ini.

Pada 29 Agustus 2014, Ansarifard Setuju bergabung dengan tim Segunda División CA Osasuna.

Debut pertama dia pada 4 Oktober 2014, dia menggantikan Roberto Torres Morales di menit 61 melawan Racing de Santander.

Dia masuk starrting XI pada 18 Oktober melawan CD Tenerife.

Karim Ansarifard merupakan salah satu dari pemain sepak bola Iran yang cukup hebat. 

Kariernya dimulai pada saat bergabung dengan klub lokal, Saipa pada 2007. 

Dia memperkuat Saipa selama lima tahun dan telah mencatatkan 56 gol dari 131 penampilan.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Declan Rice, Lengkap dengan Umur Beserta Biodata Pemain Bintang West Ham United

Pada 2012, Karim merapat ke Persepolis.

Setahun di klub tersebut kemudian dia berlabuh di Tractor Sazi.

Kemudian pada tahun 2014, Ansarifard memulai menyeberang ke tanah Spanyol dengan memperkuat Osasuna dan memulai debutnya pada tanggal 4 Oktober saat melawan Racing de Santander. 

Hanya setahun di Osasuna kemudian dia merapat ke Panionios. Setelah dua tahun di sana dia pindah ke Olympiakos pada Januari 2015.

Setelah memperkuat jagoan asal Yunani tersebut, Ansarifard memutuskan bermain bersama Nottingham Forest hingga akhirnya terdampar di Liga Siprus bersama Omonia Nicosia.

Total Ansarifard sudah mengemas dua trofi yaitu juara Piala Iran dan kampiun Liga Yunani.

Kemudian Ansarifard memperkuat timnas Iran dimulai pada tahun 2005 dengan memperkuat Iran U-17. 

Setelahnya, sang pemain sempat naik kelas dengan memperkuat Iran U-23.

Pada tahun 2009, ia memulai debut seniornya bersama Team Melli saat melawan timnas Bostwana pada laga uji coba. 

Saat itu Ansarifard tengah berusia 19 tahun.

Kini, Ansarifard merupakan pilar penting bagi timnas Iran dan sudah mencatatkan 93 caps serta mencetak 29 gol. 

Baca Juga: Mengenal Declan Rice, Pemain Muda Berdarah Irlandia dari Klub West Ham United yang Punya Segudang Prestasi

Dengan performa konsistennya bersama Omonia, bukan tidak mungkin Carlos Queiroz akan membawanya ke Qatar di Piala Dunia 2022 nanti.

Karim Ansarifard juga memiliki beberapa prestasi antara lain:

Pencetak gol terbanyak Liga Pro Teluk Persia: 2011–2012 (21 gol), 2013–2014 (14 gol)

- Tim Terbaik Liga Pro Teluk Persia: 2011–2012 , 2013–2014

- Tim Terbaik Liga Super Yunani: 2017–2018

 

Itulah biodata Karim Ansarifard yang merupakan pemain andalan Timnas Iran di Piala Dunia 2022.***

Editor: Dedi Risky

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah