Profil Mason Mount, Gelandang Serang Timnas Inggris dan Chelsea di Piala Dunia 2022 Qatar

- 3 November 2022, 09:24 WIB
Profil Mason Mount, Gelandang Serang Timnas Inggris dan Chelsea di Piala Dunia 2022 Qatar
Profil Mason Mount, Gelandang Serang Timnas Inggris dan Chelsea di Piala Dunia 2022 Qatar /Reuters

Penampilan konsisten di U-21 klub pada 2016 membuahkan kemenangan klub U-18 Premier 2016-2017.

Mason Mount juga memenangkan FA Youth Cups, UEFA Youth League dan pemain terbaik akademi Chelsea tahun 2017.

Pada 24 Juli 2017 Mason Mount bergabung dengan klub Vitesse di Eredivisie Belanda dengan status pinjaman selama satu musim.

Dia mencetak gol pertamanya untuk Vitesse pada 1 Oktober 2017 yang membuahkan hasil imbang 1-1 dengan Utrecht.

Baca Juga: Lirik Lagu Rungkad Entek-entekan dan Artinya Dibawakan Happy Asmara feat The Saxobrothers

Mason Mount mendapatkan Eredivisie Team of the Year dan memenangkan Vitesse Player of the Year.

Dia telah bermain untuk Vitesse sebanyak 39 laga di semua kompetisi untuk Vitesse dan mencetak 14 gol sebelum kembali ke Chelsea.

Sekembalinya ke Chelsea, Mason Mount bergabung dengan Derby County pada 17 Juli 2018 dengan status pinjaman selama satu musim.

Dia mencetak gol penyeimbang saat debut pertamanya untuk Derby County pada 3 Agustus 2018 yang bermain di Championship.

Mason Mount sempat mengalami cedera hamstring selama dua bulan saat pertandingan piala FA melawan Accrington Stanley.

Halaman:

Editor: Dedi Risky


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x