9 Rekomendasi Film yang Ditonton untuk Merayakan Hari Bumi: Mengangkat Kasus Kerusakan dan Penyelamatan Bumi

- 20 April 2022, 12:58 WIB
9 Rekomendasi Film yang Ditonton untuk Merayakan Hari Bumi: Mengangkat Kasus Kerusakan dan Penyelamatan Bumi
9 Rekomendasi Film yang Ditonton untuk Merayakan Hari Bumi: Mengangkat Kasus Kerusakan dan Penyelamatan Bumi /Kolase Twitter @cafedujord/

KEDUTODAY.COM - Simak 9 rekomendasi film yang ditonton untuk merayakan Hari Bumi. Film-film tersebut mengangkat kasus kerusakan lingkungan dan penyelamatan Bumi.

Hari Bumi dirayakan setiap tahun pada tanggal 22 April. Perayaan pertama Hari Bumi yaitu pada tahun 1970.

Individu, masyarakat, dan lembaga merayakan Hari Bumi sebagai bentuk pelestarian lingkungan, dan kampanye tentang pencegahan serta dampak pemanasan global yang sekarang ini semakin terasa.

Baca Juga: Apa Itu Hari Bumi? Mengapa Kita Merayakan Hari Bumi? Ini Penjelasannya

Momen Hari Bumi adalah kesempatan yang sangat baik untuk mempelajari lebih lanjut tentang planet ini.

Kita sebagai penghuni planet bumi wajib untuk menjaga planet dari segala kerusakan.

Film adalah salah cara yang bagus untuk membantu kita melakukan 'kampanye' hal tersebut. Kita dapat terinspirasi dan merasakan betapa pentingnya kelestarian ekosistem.

Baca Juga: Hari Bumi 2022: Tema, Sejarah, dan Penyelamatan Bumi Dari Pemanasan Global

Berikut rekomendasi film terbaik yang bisa Anda tonton saat Hari Bumi.

1. Wall E

Wall E menceritakan tentang masa depan, di mana manusia telah meninggalkan bumi karena telah ditutupi oleh sampah dari produk yang dijual oleh perusahaan multinasional Buy N Large.

2. Erin Brockovich

Julia Roberts membuat 'Erin Brockovich; menjadi sosok yang ikonik.

Film ini bercerita tentang perjuangan seorang wanita untuk mendapatkan keadilan dari suatu perusahaan yang melakukan pencemaran air dan tanah, serta membela keluarga yang terkena dampaknya.

Baca Juga: Kartu Ucapan Selamat Hari Bumi yang Menginspirasi dan 15 Link Twibbon, Lengkap dengan Penggunaannya di Medsos

3. An Inconvenient Truth

An Inconvenient Truth adalah sebuah film dokumenter yang dibawakan oleh Al Gore, mantan presiden Amerika Serikat dan juga seorang pejuang lingkungan.

An Inconvenient Truth menceritakan tentang pemanasan global atau yang lazim disebut 'Global Warming'.

4. The Day After Tomorrow

Film The Day After Tomorrow menceritakan dampak pemanasan global yang menyebabkan dunia membeku.

5. Dark Waters

Dark Waters mengisahkan seorang pengacara yang harus melawan perusahaan raksasa di Amerika Serikat serta konspirasinya dalam kasus pencemaran lingkungan.

Sang pengacara harus mengorbankan semua yang berharga dalam hidupnya, termasuk keluarga.

Baca Juga: Jelang Hari Bumi, Ternyata Menghapus Email Bisa Bantu Selamatkan Bumi dari Pemanasan Global, Ini Alasannya

6. Cowspiracy: The Sustainability Secret

Cowspiracy: The Sustainability Secret merupakan sebuah karya yang bertujuan menggugah kesadaran manusia untuk peduli terhadap lingkungan sesuai dengan teori etika lingkungan Ekosentrisme Deep Ecology.

Film dokumenter ini memaparkan bahwa peternakan merupakan penyebab kerusakan lingkungan, dikarenakan kotoran hewan ternak mengandung gas metana yang bersifat 25-100 kali lebih merusak daripada karbon dioksida dari kendaraan.

Penelitian ini bertujuan menjelaskan secara analisis peternakan sebagai penyebab kerusakan lingkungan, serta krisis lingkungan dewasa ini.

7. Chinatown

Chinatown mengusung plot utama tentang konspirasi dari kekeringan yang melanda Los Angeles.

Kekeringan itu dijadikan alat supaya area The Northwest Valley bisa dibeli dengan harga yang murah.

Dengan begitu, Departemen Air dan Energi Los Angeles bisa membangun tempat penampungan air baru agar bisa mengaliri seluruh kota.

Baca Juga: Cara Menghapus Email yang Dapat Membantu Selamatkan Bumi dari Emisi Karbon Berpengaruh Pada Pemanasan Global

8. Bambi

Bambi bercerita tentang persahabatan antara Bambi, rusa kecil, dan Thumper, seekor kelinci yang imut.

Bambi dan Thumper melakukan sebuah petualangan yang besar, sampai datang musim dingin yang ekstrim dan pemburu membunuh ibu Bambi.

9. FernGully: The Last Rainforest

Penduduk sihir dari hutan hujan berjuang untuk menyelamatkan rumah mereka, yang terancam oleh pembalakan liar  dan perusakan lingkungan akibat polusi yang disebut Hexxus.

Demikian 9 rekomendasi film yang ditonton untuk merayakan Hari Bumi. Film-film tersebut mengangkat kasus kerusakan lingkungan dan penyelamatan bumi.***

Editor: Dedi Risky

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah