Mengenal Stadion Internasional Khalifa yang Ikonik dengan Lengkungan Kembar di Atasnya: Tempat Inggris vs Iran

- 21 November 2022, 17:37 WIB

KEDUTODAY.COM - Simak ulasan mengenal stadion Internasional Khalifa yang ikonik dengan lengkungan kembar di atasnya, tempat pertandingan Inggris vs Iran malam ini.

Stadion Internasional Khalifa tempat pertandingan Inggris vs Iran malam ini menjadi trending karena memiliki lengkungan kembar di atasnya dan ikonik.

Inggris vs Iran akan bertanding malam ini Senin, 21 November 2022 pukul 20.00 secara langsung dari stadion Internasional Khalifa.

Stadion Internasional Khalifa menjadi salah satu dari 8 stadion yang akan digunakan untuk gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar.

Stadion ini juga menjadi stadion yang memiliki ciri khas dengan lengkungan kembar di atasnya.

Qatar telah melakukan renovasi besar-besaran pada stadion ini karena akan digunakan untuk laga Piala Dunia 2022.

Proses pemugarannya membutuhkan waktu kurang lebih 3 tahun.

Pekerjaan renovasi di stadion dimulai pada tahun 2014, termasuk perbaikan semua tribun, tempat duduk tambahan, fasilitas perhotelan tambahan, dan pembangunan membran atap inovatif besar yang menutupi 70% stadion.

Lengkungan ikonik stadion diganti dengan yang baru dan dilengkapi dengan dua lengkungan.

Lengkungan ganda stadion yang megah selalu menjadi fitur yang paling dikenal dengan menampilkan kanopi lebar yang terbentang di bawahnya.

Halaman:

Editor: Nisa Hidayat

Sumber: stadiumguide.com


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x