Inilah 16 Nama Gubernur Sebelum Anies Baswedan, Ahok Masuk dalam Daftar

21 Oktober 2022, 19:34 WIB
Inilah 16 Nama Gubernur Sebelum Anies Baswedan, Ahok Masuk dalam Daftar /

KEDUTODAY.COM - Setelah secara resmi melepas jabatannya pada 16 Oktober 2022 lalu, muncul berbagai pertanyaan dari publik salah satunya nama Gubernur sebelum Anies Baswedan.

Pertanyaan  nama Gubernur sebelum Anies Baswedan muncul karena tak banyak publik yang mengetahui mengenai informasi tersebut.

Lalu siapa saja nama Gubernur sebelum Anies Baswedan?

Inilah 16 nama Gubernur sebelum Anies Baswedan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta yang dirangkum KeduToday.com dari berbagai sumber.

1. Soewirjo

Sesuai dengan urutan, Soewirjo merupakan Gubernur pertama DKI Jakarta. Dirinya memegang jabatan sebagai Gubernur Ibu Kota pada 23 September 1945-November 1947 atau tepat setelah proklamasi RI digaungkan.

2. Daan Jahja

Setelah Soewiro, Gubernur Jakarta yang kedua adalah Daan Jahja. Ia menjabat selama dua tahun, yakni sekitar 1948-1950-an. Sebelum menjadi Gubernur, ia juga pernah menjadi redaktur pimpunan surat kabar nasional.

3. Sjamsuridjal

Sjamsuridjal merupakan Gubernur ketiga di DKI Jakarta. Bisa dibilang, masa jabatannya terbilang singkat yakni hanya selama dua tahun, mulai 29 Juni 1951 hingga 9 November 1953.

4. Sudiro

Gubernur DKI Jakarta setelah Soewirjo Daan Jahja Sjamsuridja adalah Sudiro Soemaeno. Ia menjabat Gubernur selama kurang lebih tujuh tahun, dimulai dari tahun 1953-1960. Selama menjabat pun dirinya berhasil membangun Waduk Pluit, Jalan Raya Tanjung Priok-Cililitan, pembangunan Masjid Istiqlal, Hotel Indonesia, dan lain sebagainya.

5. Soemarno Sosroatmodjo

Soemarno Sosroatmodjo merupakan Gubernur kelima Ibu Kota Jakarta. Ia menjabat kurang lebih 4 tahun lamanya, mulai dari 1960 hingga 1964. Di masa kepemimpinannya, ia berhasil membangun kompleks olah raga di Senayan dalam rangka menyambut Asian Games 1962.

6. Hendrik Joel Hermanus Ngatung

Selanjutnya Gubernur Jakarta dipegang oleh Hendrik Joel Hermanus Ngatung atau akrab disapa Henk Ngatung. Selama menjabat sebagai Gubernur, putra Manado ini telah berhasil membangun Taman Ismail Marzuki, Tugu Selamat Datang, dan Tugu Pembebasan Irian Barat.

7. Ali Sadikin

Bisa dibilang, gubernur satu ini salah satu yang populer dari beberapa Gubernur sebelumnya. Ya, Ali Sadikin menjabat sebagai Gubernur ibu kota selama periode 1966-1977. Pada masa kepemimpinannya ia berhasil menangani berbagai masalah pelik di Kota Jakarta saat itu. ,

Ali Sadikin juga yang pertama kali menggelar berbagai festival besar di Jakarta, salah satunya adalah Djakarta Fair di Monas, peresmian Taman Ismail Marzuki, dan lain sebagainya.

8. Tjokropranolo

Setelah masa kepemimpinan Ali Sadikin habis, tongkat estafet kepemimpinan provinsi DKI Jakarta jatuh ke tangan Gubernur Tjokropranolo. Ia diketahui memimpin selama kurang lebih lima tahun, yakni mulai 1977 hingga 1982.

Selama menjabat sebagai Gubernur, ia yang telah membangun angkutan kereta api Jabodetabek, pengoperasian Metromini dan Kopaja, serta beberapa hal lainnya.

9. Soeprapto

Gubernur Jakarta ke-9 adalah R. Soeprapto. Di masa pemerintahannya, ia lebih fokus pada kedisiplinan aparat pemerintah daerah dan masyarakat ibu kota. Masa kepemimpinannya hanya lima tahun, mulai dari tahun 1982 hingga 1987.

10. Wigoyo Atmodarminto

Selanjutnya ada nama Wigoyo Atmodarminto. Ya, ia adalah Gubernur ke-10 DKI Jakarta yang dikenal meremajakan transportasi di ibu kota. Di mana kendaraan becak digantikan dengan transportasi bertenaga mesin seperti Bajaj, Becak Motor (Bemo) hingga Mikrolet.

11. Surjadi Soedirja

Pada masa kepemimpinan Presiden Soeharto, Gubernur ke-11 DKI Jakarta, Surjadi Soedirja diamanahkan untuk menjadi pemimpin Jakarta. Di masa kepemimpinannya ini, kota Jakarta pun pernah meraih beragam penghargaan. Salah satunya Piala Adipura kelima kota madya di DKI Jakarta.

12. Sutiyoso

Bisa dibilang, Bang Yos atau Sutiyoso merupakan Gubernur terlama yang pernah memimpin Jakarta. Tercatat kurang lebih 10 tahun ia menjabat sebagai orang nomor satu di DKI Jakarta.

Adapun salah satu proyek yang banyak diingat dan ia kerjakan saat kepemimpinannya adalah Taman Semanggi dan pengadaan tranportasi moderen seperti Transjakarta.

13. Fauzi Bowo

Fauzi Bowo merupakan Gubernur DKI Jakarta yang menjabat dari tahun 2007-2012. Beberapa program yang ditangani selama masa kepemimpinan Fauzi seperti mengatasi kemacetan, dan membangun Moda Taya Terpadu (MRT).

14. Joko Widodo

Sebelum menjadi presiden RI, Joko Widodo pernah menjabat sebagai Gubernur Jakarta. Selama menjadi Gubernur ia telah meresmikan program MRT, Kartu Jakarta Sehat, Kartu Jakarta Pintar, dan lain sebagainya.

15. Basuki Tjahja Purnama

Setelah Joko Widodo, kepemimpinan di Jakarta diambil alih oleh Basuki Tjahja Purnama atau lebih akrab disapa Ahok. Pada masa pemerintahannya ia membuat beberapa program di ibu kota, salah satunya pembangunan Simpang Susun Semanggi yang berada di sekeliling Jembatan Semanggi.

16. Djarot Saiful Hidayat

Sebelumnya pada masa pemerintahan Ahok, Djarot Saiful Hidayat merupakan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Namun ia menggantikan Ahok karena kasus yang menimpanya saat itu. Diketahui, Djarot menjabat pada 15 Juni 2017-15 Oktober 2017.

Demikian nama Gubernur sebelum Anies Baswedan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta .***

 

Editor: Dedi Risky

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler