Kepolisian Bern: Kondisi Air dan Arus Sungai Aare yang Keruh Saat ini Sangat Memperparah Keadaan

- 28 Mei 2022, 10:31 WIB
berterima kasih atas bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril.  "Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afia
berterima kasih atas bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril. "Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afia /

KEDUTODAY.COM - Kepolisian Bern buka suara tentang kondisi Sungai Aare, lokasi di mana Eril menghilang.

Eril, putra sulung Ridwan Kamil, dinyatakan hilang lantaran terseret arus Sungai Aare pada Kamis, 26 Mei 2022.

Kala itu, Eril tengah berenang bersama Zara adiknya dan seorang kawan di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Baca Juga: Beredar Video Sungai Aare Berarus Deras dan Berair Keruh, Begini Kata Kepolisian Bern

Kabar duka ini disampaikan oleh Elpi Nazmuzaman, adik Ridwan Kamil, pada Jumat, 27 Mei 2022.

“Bahwa benar anak pertama kakak kami, Ridwan Kamil, yang bernama Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril mengalami musibah di Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss,” kata Elpi.

Elpi menambahkan, saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras dan sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya.

Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah.

Baca Juga: Update Pencarian Eril: Kepolisian Swiss Sudah Menyebarkan Poster 'Orang Hilang' Emmeril Khan Mumtadz

Saat peristiwa ini terjadi, Eril dan keluarganya tengah berkunjung ke Swiss dalam rangka mencari sekolah untuknya melanjutkan ke jenjang S2.

Halaman:

Editor: Nisa Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x