Korea Selatan Berlaga Lawan Brasil di Laga Persahabatan Pra-Piala Dunia

- 10 Mei 2022, 13:19 WIB
Ilustrasi Timnas Korea Selatan. Pada Piala Dunia 1954, Pemain Korea Selatan Diancam akan Dicemplungkan ke Laut Jika Kalah dari Jepang
Ilustrasi Timnas Korea Selatan. Pada Piala Dunia 1954, Pemain Korea Selatan Diancam akan Dicemplungkan ke Laut Jika Kalah dari Jepang /

KEDUTODAY.COM - Korea Selatan akan menjamu Brasil di Seoul pada 2 Juni sebelum menghadapi Chili dan Paraguay 6 dan 10 Juni nanti.

Pertandingan persahabatan pra-Piala Dunia tersebut dapat menjadi kesempatan bagus bagi Korea Selatan untuk menilai kekuatan dan kelemahan mereka secara objektif.

Juara lima kali Piala Dunia Brasil merupakan tim yang selalu masuk di Piala Dunia dan memiliki pemain terbaik seperti Neynmar dan Roberto Firmino.

Baca Juga: Jadwal Nonton dan Harga Tiket Doctor Strange In The Multiverse Of Madness di Bioskop Semarang Hari Ini

Korea Selatan sendiri berada di rangking 29 dan merupakan penampilan ke sepuluh di Piala Dunia setelah berhasil menjadi posisi kedua setelah Iran di Group A pada babak final kualifikasi Asia.

Korea Selatan berada di Grup H dengan Ghana, Uruguay, dan Portugal dalam babak kick off di Qatar pada November nanti.

Korea Selatan dapat melaju ke babak knockout hanya dua kali dari sepuluh kali tampil di Piala Dunia.

Baca Juga: 5 Cara Mencegah Hepatitis Akut Pada Anak-anak, Simak Selengkapnya di Sini!

Penampilan terbaik mereka adalah saat Piala Dunia 2002 dimana Korea Selatan menjadi tuan rumah bersama Jepang. Tim Korea Selatan berhasil melaju hingga babak semifinal.

Halaman:

Editor: Andika Saputra

Sumber: Sportstar.thehindu.com


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x