Cek! Apa Saja Gejala Stres Berat? Mudah Lelah Ternyata Jadi Salah Satu Indikasinya, Jangan Sampai Lengah

5 Juli 2022, 21:45 WIB
Cek! Apa Saja Gejala Stres Berat? Mudah Lelah Ternyata Jadi Salah Satu Indikasinya, Jangan Sampai Lengah //pexels.com/mohamed_hassan

KEDUTODAY.COM - Tahukah Anda gejala stres berat yang mungkin pernah dirasakan?

Gejala stres berat bukanlah suatu hal yang disepelekan dan dianggap remeh.

Gejala stres berat patut menjadi waspada karena dapat menganggu aktivitas sehari-hari.

Lalu seperti apa gejala stres berat tersebut?

Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Dijamin Bikin Nagih, Olahan Daging Kurban Saat Idul Adha

Penyebab stres bisa datang dari mana saja, mulai dari diri sendiri hingga lingkungan.

Penyebab stres yang tidak diketahui dengan pasti, akan menyebabkan seseorang menjadi kebingungan untuk menghadapi permasalahan yang sedang dihadapi.

Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui penyebab stres yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari.

Penyebab stres yang tidak ditangani tersebut akan menyebabkan gejala stres berat.

Baca Juga: Olahan Daging Kurban Idul Adha, Resep Tongseng Daging Kambing

Berikut KeduToday.com rangkum informasi mengenai gejala stres berat beserta cara mengatasinya dilansir dari Jurnal Edukasi tahun 2016.

1. Gejala stres berat

Ketika seseorang mengalami stres yang berat, akan memperlihatkan gejala-gejala seperti:

- Mudah lelah

- Sakit kepala

- Hilang nafsu

- Mudah lupa

- Bingung

- Gugup

- Kehilangan gairah seksual

- Kelainan pencernaan hingga tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Lirik Lagu Treat You Better Shawn Mendes, Lengkap dengan Terjemahan: Buat Mantan Pacar Tambah Panas

2. Penyebab stres

Terdapat 3 penyebab seseorang menjadi stres yaitu lingkungan, diri sendiri, dan pikiran.

Lingkungan itu memiliki nilai negatif dan positif terhadap perilaku masing-masing orang sesuai pemahaman kelompok dalam masyarakat tersebut.

Tuntutan inilah yang dapat membuat seseorang harus selalu berlaku positif sesuai dengan pandangan masyarakat di lingkungan tersebut.

Tuntutan dan sikap keluarga juga menjadi penyebab stres.

Contohnya seperti tuntutan yang sesuai dengan keinginan orang tua untuk memilih jurusan saat akan kuliah, perjodohan dan lain-lain yang bertolak belakang dengan keinginannya dan menimbulkan tekanan pada orang tersebut.

Diri sendiri juga merupakan sumber penyebab stres jika ada tuntutan terhadap keinginan yang ingin dicapai.

Pikiran juga menjadi salah satu hal yang menyebabkan stres jika cara menilai atau berpikir orang tersebut membuat dirinya menjadi tertekan maka timbullah stres.

Baca Juga: Lirik Lagu Terminal Madiun Ngawi Happy Asmara, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

3. Cara mengatasi stres 

Upaya mengatasi atau mengelola stres dewasa ini dikenal dengan proses coping terhadap stres.

Cara mengatasi stres dapat dilakukan dengan melakukan hal-hal yang disenangi seperti memasak, berolahraga, mendengarkan musik, melukis, menjahit, dan berbagai aktivitas positif yang dapat mengatasi stres.

Bermain dan bercerita kepada teman juga dapat dijadikan alternatif untuk mengatasi stres.

Demikian informasi mengenai gejala stres berat dan cara mengatasinya.

Disclaimer: Jika memiliki gejala-gejala diatas, anda bisa menghubungi melalui call center 119 extension 8, masyarakat bisa mendapatkan edukasi, konsultasi, dan pendampingan psikologi.***

Editor: Dedi Risky

Tags

Terkini

Terpopuler