Apa itu Panic Attack? Apakah Berbahaya? Kenali Gejala dan Penanganannya

- 1 Juli 2022, 21:01 WIB
Ilustrasi. Apa itu Panic Attack? Apakah Berbahaya? Kenali Gejala dan Penanganannya
Ilustrasi. Apa itu Panic Attack? Apakah Berbahaya? Kenali Gejala dan Penanganannya //pixabay.com/publicdomainpicture

KEDUTODAY.COM – Tahukah Anda apa itu panic attack atau serangan panik? Apakah berbahaya? Simak selengkapnya di artikel ini.

Panic attack atau serangan panik terkadang dialami oleh seseorang di saat-saat tertentu.

Gejala panic attack atau serangan panik yang dialami oleh masing-masing orang juga dapat berbeda-beda.

Baca Juga: Gratis! Ini 30 Link Twibbon Hari Raya Idul Adha 2022: Cocok Dibagikan untuk Keluarga, Teman dan Sahabat

Banyak orang hanya akan mengalami satu atau dua serangan panik dalam hidup mereka.  Serangan tersebut hilang ketika situasi yang membuat stres berakhir.

Meskipun serangan panik itu sendiri tidak mengancam jiwa, serangan tersebut bisa menjadi menakutkan dan secara signifikan mempengaruhi kualitas hidup seseorang.

Serangan panik adalah suatu kejadian saat seseorang mengalami ketakutan tiba-tiba yang memicu reaksi fisik yang parah ketika tidak ada bahaya nyata atau penyebab yang jelas.

Serangan panik bisa sangat menakutkan. Ketika serangan panik terjadi, seseorang mungkin berpikir akan kehilangan kendali akan dirinya, serangan jantung, atau bahkan merasa sekarat.

Baca Juga: Mural di Jalan Kendal Dukuh Atas Mirip dengan di Berlin, Anies Baswedan Ungkap Alasan dan Maknanya

Serangan panik biasanya terjadi secara tiba-tiba dan tanpa peringatan.

Halaman:

Editor: Dedi Risky

Sumber: Mayo Clinic


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x