Cek! Ini 16 Tanda-tanda Bipolar yang Mesti Diwaspadai, Salah Satunya Sering Merasa Gelisah

- 1 Juli 2022, 22:29 WIB
Ilustrasi - Cek! Ini 16 Tanda-tanda Bipolar yang Mesti Diwaspadai, Salah Satunya Sering Merasa Gelisah
Ilustrasi - Cek! Ini 16 Tanda-tanda Bipolar yang Mesti Diwaspadai, Salah Satunya Sering Merasa Gelisah //Instagram.com/marshanda99

KEDUTODAY.COM - Tahukah Anda informasi mengenai tanda-tanda bipolar yang diderita oleh Marshanda?

Tanda-tanda bipolar memicu rasa penasaran publik karena penyakit tersebut diderita oleh artis papan atas yaitu Marshanda.

Lantas seperti apa tanda-tanda bipolar tersebut?

Berikut ini penjelasan lengkap mengenai tanda-tanda bipolar.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi dan Mencegah Panic Attack? Lakukan Hal Ini Setiap Hari

Gangguan bipolar merupakan penyakit mental yang ditandai dengan perubahan dramatis dalam suasana hati, dan juga energi yang menyebabkan tingkat aktivitas yang tinggi.

Dilansir KeduToday.com dari laman www.apa.org, bipolar adalah penyakit mental yang ditandai perubahan dramatis dalam suasana hati, dan juga energi yang menyebabkan tingkat aktivitas yang tinggi.

Individu dengan gangguan bipolar dapat dengan cepat mengalami gangguan perasaan yang naik turun.

Gangguan bipolar bisa datang ketika seorang individu memiliki riwayat keluarga dekat seperti saudara kandung atau orang tua yang mengidap gangguan bipolar.

Selain itu pengalaman traumatik dan tingkat stres yang tinggi juga diduga menjadi penyebab lain gangguan bipolar.

Baca Juga: Lebaran Haji Sebentar Lagi! Simak 15 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 2022 untuk Keluarga dan Saudara

Gejala pertama biasanya muncul pada akhir remaja atau awal tahun dewasa, meskipun beberapa orang dapat mengembangkan gangguan di masa kanak-kanak atau di kemudian hari.

Para peneliti masih mengeksplorasi penyebab penyakit ini, tetapi mereka percaya bahwa faktor genetik dan lingkungan juga ikut bertanggung jawab.

Anak-anak yang memiliki orang tua atau saudara kandung dengan gangguan bipolar memiliki risiko tinggi terkena penyakit ini.

Namun, kebanyakan orang dengan riwayat keluarga yang tidak mempunyai bipolar, tidak akan mengembangkan penyakit ini.

Orang dengan gangguan bipolar memiliki 2 fase dalam hidupnya, yakni manik dan depresi. Saat fase manik berlangsung, pengidap bipolar merasakan kesenangan di luar batas. 

Mereka merasakan energi yang luar biasa sampai melakukan apapun di luar nalar.

Cenderung bertindak secara impulsif, berbicara banyak hal, dan tidur dalam waktu yang singkat.

Baca Juga: Lebaran Haji Sebentar Lagi! Simak 15 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 2022 untuk Keluarga dan Saudara

Lalu seperti apa ciri-ciri dan tanda-tanda penyakit bipolar tersebut?

  1. Merasa sangat bahagia
  2. Berbicara lebih cepat dari biasanya
  3. Merasa gelisah
  4. Terlalu percaya diri
  5. Tidur berkurang
  6. Lekas marah
  7. Pikiran yang ambyar
  8. Berperilaku impulsif
  9. Terlibat dalam perilaku berisiko tinggi, seperti mengemudi secara ugal-ugalan,berjudi, atau pengeluaran yang berlebihan.
  10. Merasa sedih atau putus asa
  11. Lekas marah
  12. Harga diri yang rendah
  13. Meninggalkan kegiatan favorit
  14. Mengalami kesulitan berkonsentrasi atau mengingat
  15. Mengalami kebiasaan tidur yang tidak biasa seperti tidur terlalu banyak atau terlalu sedikit.
  16. Berpikir tentang kematian atau bunuh diri. 

Itulah 16 tanda-tanda bipolar yang mesti diwaspadai.

Disclaimer: Jika memiliki gejala-gejala diatas, anda bisa menghubungi melalui call center 119 extension 8, masyarakat bisa mendapatkan edukasi, konsultasi, dan pendampingan psikologi.***

Editor: Dedi Risky


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah